Yel-yel Sebagai Penyalur Energi Positif dalam Kegiatan Belajar

oleh
lomba yel-yel pekanbaru

Selain melaksanakan Workshop Penulisan Buku, pada Kamis (10/9/2019) Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispusip) Kota Pekanbaru juga menyelenggarakan Perlombaan Yel-Yel antar SMP-SMA se-Pekanbaru. Kegiatan ini diselenggarakan di Perpustakaan Umum Dispusip Pekanbaru.

lomba yel-yel tingkat smp dan sma pekanbaru

Dalam kegiatan tersebut, seperti yang disampaikan Ketua Panitia, H Efnil, bahwa ada tiga orang juri yang melakukan penilaian. Juri teresebut terdiri dari berbagai kalangan, yakni dari Pustakawan Dispusip, Penggiat Literasi Pekanbaru, dan juga Kwarda Pramuka Riau.

lomba yel-yel pekanbaru

Kepala Dispusip Pekanbaru, Nelfiyonna, mengatakan bahwa yel-yel yang dilombakan ini bertujuan untuk mengajak masyarakat untuk gemar membaca. Kenapa harus dengan yel-yel?

Yonna, begitu sapaannya, mengatakan bahwa yel-yel memberikan dorongan semangat bagi yang mendengarnya. Yel-yel juga merupakan bentuk interaksi yang bersemangat, yang juga perlu diterapkan dalam proses belajar mengajar di sekolah.

lomba yel-yel pekanbaru 2019
lomba yel-yel pekanbaru 2019 1

“Prinsip yel-yel yang bersifat mengajak dan memberi semangat ini sangat positif. Perlu diterapkan juga di kegiatan belajar mengajar,” kata Yonna.

Pola interaksi dari yel-yel juga bisa menjadi penyalur energi positif dari siswa, Dengan demikian energi mereka bisa termanfaatkan dengan baik tanpa harus mengarah ke hal yang buruk. “Siswa pun jadi akan lebih bersemangat dalam belajar maupun membaca buku,” tutup Yonna.

#lombaanYelYel #lombaanYelYelPekanbaru #lombaanYelYel2019 #lombaanYelYelSMP #lombaanYelYelsma
#AyoMembaca #BukuPerpustakaanUmumKotaPekanbaru #DispusipPekanbaru
#salamLiterasi#ayokeperpustakaan#Ayomembaca#perpustakaan #kearsipan
#budayabaca#perpussemakinbaik #mobilkelilingperpustakaan#Indonesia
#Dispusip #Pekanbaru #AyoKePerpustakaan #AyoJagaArsip #TertibArsip
#perpustakaan #pustaka #pustakawan #arsip#dokumen #library #librarian #book
#archive #history #bandarayamelayu #bandarserimelayu
#SalamLiterasi
#SalamSmart
BACA & PINJAM >>> GRATISSS
————————
Yuuuk kunjungi,..
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru
Jl. Dr. Sutomo No. 1 Pekanbaru.
Telpon : (0761) 859318
Email : bpadkotapekanbaru@gmail.com
Website : https://www.dispusip.pekanbaru.go.id
Twitter : https://www.twitter.com/DispusipPKU
Facebook : https://www.facebook.com/dispusip.Pku
Instagram : https://www.instagram.com/dispusippku/
-SALAM SMART-

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.