Selamat Hari dongeng sedunia 20 Maret 2018 (Dispusip Pekanbaru)

oleh -4.789 views

Pekanbaru, Selasa 20 Maret 2018, menjadi peringatan Hari Dongeng Sedunia. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru Mengadakan kegiatan  Mendongeng bersama Kak Dadang untuk meningkatkan minat baca, demo kreativitas, edukasi menabung dan cinta rupiah.

IMG_1122

Edukasi menabung dan cinta rupiah

IMG_1056

Peringatan Hari Dongeng Sedunia dimulai pada tahun 1991-1992 oleh para pendongeng di Swedia dengan nama All Storytellers Day. Kemudian pada tahun 1997 diadakan Celebration of Story selama lima minggu untuk memperingati tanggal 20 Maret sebagai Hari Dongeng Sedunia.

Dongeng merupakan bentuk sastra lama yang bercerita tentang suatu kejadian yang luar biasa dan penuh dengan khayalan atau fiksi, yang dianggap oleh masyarakat suatu hal yang tidak benar-benar terjadi. Dongeng adalah bentuk cerita tradisional atau cerita yang disampaikan secara turun-temurun dari nenek moyang hingga saat ini.

Namun, di zaman yang serba digital dan modern seperti sekarang ini budaya mendongeng semakin memudar. Kebanyakan anak-anak sudah jarang sekali mau mendengarkan cerita dongeng. Mereka justru lebih tertarik untuk bermain game dengan gedget-nya dari pada menyimak cerita dongeng dari guru atau orangtuanya.

Padahal mendongeng juga bisa menjadi pengaruh besar untuk menentukan sikap anak setelah dewasa nanti. Selain itu, Dongeng juga bisa berpengaruh pada peningkatan kecerdasan moral anak-anak.

Ir. Hj. Nelfiyonna,M.Si selaku kadis Perpustakaan dan Kearsipan kota Pekanbaru mengharapkan dengan adanya Perpustakaan Masyarakat Riau khususnya Kota Pekanbaru dapat memanfaatkan perpustakaan untuk bisa dipergunakan sebaik mungkin. Dengan budaya baca masyarakat kita terutama masyarakat Pekanbaru dikategorikan minat bacanya masih rendah, dari hasil survey dari Perpusnas RI tahun 2017 kategori minat baca dalam kategori sangat rendah, artinya keinginan dan budaya baca anak-anak kita sangatlah rendah, khususnya anak-anak di usia dini harus kita didik untuk membaca,agar anak-anak kita menyenangi dan mencintai buku,  karena buku adalah sumber informasi, karena merekalah yang akan menjadi generasi emas berikutnya. Kami berharap kepada ibu-ibu untuk membawa anaknya sesering mungkin ke perpustakaan dan mengajarkan anak-anaknya untuk mencintai buku. Bagi ibu-ibu supaya mendongeng untuk anak-anaknya  minimal 20 menit setiap hari, dan kami berharap dari guru-guru untuk menceritakan kembali di sekolah dongeng yang didengarkan dari orang tuanya, supaya anak-anak mencintai buku, sehingga anak menyukai dan mencintai buku.

IMG_1118

Demo Kreatifitas membuat sabun cuci piring dari Indovision

IMG_1131

DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN KOTA PEKANBARU  MENGUCAPKAN

SELAMAT HARI DONGENG SEDUNIA 20 MARET 2018

#SalamLiterasi
#Dispusip #Pekanbaru
#AyoKePerpustakaan #AyoJagaArsip #TertibArsip
#SalamSmart #DispusipPekanbaru

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru
Jl. Dr. Sutomo No. 1 Pekanbaru.
Telpon : (0761) 859318

Email : info@bpa.pekanbaru.go.id
Website : bpa.pekanbaru.go.id
Twitter : https://twitter.com/dpkpekanbaru
Facebook : facebook.com/DpkPekanbaru
Fanspage : https://www.facebook.com/BPAKotaPekanbaru
Instagram : https://www.instagram.com/ipekanbaru.id/

About the author

Gambar Gravatar

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.