Lahirkan SDM Berkualitas, Pemko Tumbuhkan Minat Baca Masyarakat

oleh -3.827 views

pusling-1PEKANBARU  – Dalam rangka menciptakan Sumber Daya Manusia berkualitas, Pemerintah Kota Pekanbaru di bawah kepemimpinan Wali Kota Pekanbaru Firdaus ST MT melakukan upaya menumbuhkan minat baca bagi masyarakat. Terlebih terhadap pelajar dan mahasiswa, yang diwujudkan melalui pencanangan program literasi di setiap sekolah yang ada di Kota Pekanbaru.

Bahkan, agar program terus berjalan sebagaimana yang diharapkan, Pemko Pekanbaru juga sudah melakukan penandatanganan nota kesepahaman bersama perwakilan dari kepala sekolah. Program dinilai positif sebagai upaya membudayakan minat baca dan memahami makna bacaan positif bagi anak-anak sekolah. Dengan membaca, diharapkan generasi muda bangsa dapat menambah ilmu serta memiliki kemampuan memahami permasalahan hingga menyelesaikannya dengan baik.

“Program literasi ini adalah salah satu jawaban Pemko untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Pekanbaru. Saat ini, Pemko Pekanbaru konsen menumbuhkan minat baca peserta didik atau pelajar sehingga dibutuhkan bahan bacaan dan fasilitas pendukung lain. Itu dilakukan karena melihat minat baca masyarakat semakin minim seiring perkembangan zaman,” kata Wali Kota.

Alasan lain mengapa program literasi dicanangkan, Firdaus menjelaskan, karena Kota Pekanbaru tidak memiliki sumber daya alam (SDA) yang memadai. Dalam posisi itu, maka, Sumber Daya Manusia-lah yang harus ditingkatkan untuk berpacu mewujudkan Pekanbaru menjadi kota metropolitan yang madani.

Membaca, menurut orang nomor satu di Pekanbaru itu, merupakan salah satu fungsi yang paling penting dalam hidup. Karena semua proses belajar didasarkan pada kemampuan membaca. Kemampuan membaca yang membudaya dalam diri setiap anak, akan meningkatkan keberhasilan di sekolah maupun dalam kehidupan di masyarakat yang akan berdampak dengan terbukanya peluang kesuksesan hidup lebih baik.

“Gerakan ini dimaksudkan guna mengajak sekolah, guru, siswa, manajemen sekolah dan kepala sekolah, untuk menerapkan program membaca secara berkelanjutan. Diwujudkan dengan melakukan kegiatan membaca setiap hari dengan alokasi waktu yang telah ditentukan. Bertujuan untuk menjadikan sekolah sebagai komunitas yang memiliki komitmen dan budaya membaca yang tinggi serta miliki kemampuan untuk menulis yang komprehensif,” tandas Wako.(Adv/humas)

Read more: http://riaupos.co/109950-berita-lahirkan-sdm-berkualitas-pemko-tumbuhkan-minat-baca-masyarakat.html#ixzz49ePnhV3S

About the author

Gambar Gravatar

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.