Kunjungi Perpustakaan Umum Kota Pekanbaru dan Perpustakaan Lapas Anak, PNRI lakukan monitoring kepuasan layanan

oleh -1.792 views
Kunjungan monitoring PNRI

Kunjungan Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PNRI) Ke Perpustakaan Umum Kota Pekanbaru Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kota Pekanbaru dalam kegiatan Monitoring kepuasan layanan Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten/Kota dan Monitoring bantuan pengembangan Perpustakaan  PNRI.

Kunjungan monitoring PNRI
Kunjungan monitoring PNRI di Perpustakaan Umum Kota Pekanbaru

Monitoring dilakukan oleh dua orang perwakilan PNRI yaitu Ibu Beti dari Pusat Pengembangan Koleksi dan Ibu Ika dari Perencanaan PNRI yang disambut oleh Sekretaris Dispusip Bapak Syamsuir diruang rapat dihadiri pula oleh Kabid Kearsipan Sri Irawani dan Kasi Pengembangan Koleksi dan Pengolahan Bahan Perpustakaan Edi Amin Jafar.

Dalam kunjungan monitoring tersebut perwakilan PNRI juga mewawancarai Farida Ariyani (Kasi Pengembangan Perpustakaan dan Kerjasama) dan Reni Prasetyawati (Kasi Layanan dan Otomasi Perpustakaan), wawancara juga disertai dengan formulir isian tentang survei monitoring dan evaluasi bantuan pengembangan Perpustakaan 2017, survey kepuasan layanan Perpustakaan tahun 2017.

Monitoring PNRI
Monitoring PNRI di Lapas Anak

Selanjutnya Monitoring dilanjutkan keesokan harinya ke Lapas Anak Jl. Pemasyarakatan yang didampingi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dipersip) Propinsi Riau yaitu Bapak Asykuri dan Surya serta tim dari Dispusip Kota Pekanbaru yang diwakili oleh Edi Amin jafar dan Muhammad Hidayat. Dalam monitoring itu Bapak Sunu Istiqomah Danu selaku Kasubsi Pendidikan LPKA Klas II Pekanbaru Pihak dari Lapas Anak tersebut memperlihatkan Perpustakaan yang berada didalam Lapas tersebut. Beliau juga menyampaikan bahwa buku-buku yang ada di Perpustakaan Lapas Anak tersebut sudah habis dibaca dan sangat membutuhkan pembaruan koleksi  karena hampir setiap hari penghuni Lapas Anak mengunjungi Perpustakaan. Hal tersebut disambut baik oleh perwakilan PNRI dan menyarankan agar pihak Lapas Anak segera melayangkan proposal bantuan hibah bahan bacaan ke PNRI.

Hal tersebut diatas sangat sesuai dengan pernyataan Kepala PNRI Muhammad Syarif Bando dalam RAKORNAS Perpustakaan di Bali diawal Tahun 2017 yang lalu, bahwa bukan minat baca yang kurang tetapi bahan bacaannya yang tidak tersedia atau sulit didapatkan.

Bagi Perusahaan dengan Program CSR, Komunitas, masyarakat atau individu yang berminat menghibahkan buku untuk Lapas Anak Jl.pemasyarakatan Kota pekanbaru dapat menyalurkannya melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kota Pekanbaru Jl. Dr. Sutomo No.1 Kota Pekanbaru – Riau.

Bantuan Hibah kita akan sangat berguna bagi anak-anak atau adik-adik kita di Lapas Anak tersebut, kalau bukan kita yang memulai siapa lagi. (EAJ Dari Seksi Pengembangan Koleksi)

About the author

Gambar Gravatar

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.