Kunjungan TK Islam Terpadu Al Mahira Rumbai

oleh

Pekanbaru, 24/07/2019 – Yayasan Tazkiyatun Nufuz, TK Islam Terpadu Al Mahira melakukan kunjungan ke Perpustakaan Kota Pekanbaru yang bertujuan untuk memperkenalkan perpustakaan kepada anak sejak usia dini, sekaligus untuk menumbuh kembangkan minat baca anak. Dalam rangka mengenalkan buku bacaan dan menarik minat baca pada anak usia dini, TK Islam Terpadu Al Mahira berkunjung dengan 76 orang anak didik dan 7 orang guru pembimbing. Kunjungan ini langsung dihadiri oleh kepala sekolah TK Islam Terpadu Al Mahira Kartini, S.Pd

kunjungan tk al mahira rumbai ke dispusip 8
Kunjungan TK Islam Terpadu Al Mahira

Kegiatan ini pun disambut baik oleh pihak Perpustakaan Kota Pekanbaru, dengan menemui langsung anak-anak TK dan guru pembimbingnya. Kegiatan diawali dengan memperkenalkan Arsip Kota Pekanbaru dengan berkunjung ke galery arsip yang terletak di lantai 1 Dispusip, setelah berkunjung ke galery arsip selanjutnya naik ke lantai 2 melihat koleksi buku yang tersedia di Perpustakaan Kota Pekanbaru.

TK Islam Terpadu Al Mahira berkunjung ke galery arsip Dispusip Pekanbaru
TK Islam Terpadu Al Mahira berkunjung ke galery arsip Dispusip Pekanbaru

Diharapkan melalui kegiatan ini, Anak-anak Paud mendapatkan pengetahuan tambahan melalui kunjungan ke perpustakaan. Tidak hanya itu, peserta juga diharapkan menjadikan membaca buku sebagai kebiasaan yang mampu menambah ilmu pengetahuan.

 kunjungan tk al mahira rumbai ke dispusip 6

kunjungan tk al mahira rumbai ke dispusip 7

Peserta juga diajak untuk mendengarkan dongeng, menggambar dan mewarnai. Peserta dengan mewarnai yang dianggap baik mendapatkan hadiah untuk dibawa pulang. Kegiatanpun diakhiri dengan pemberian cinderamata dan foto bersama.

kunjungan tk al mahira rumbai ke dispusip 3

TK Islam Terpadu Al Mahira sedang mendengarkan dongeng
TK Islam Terpadu Al Mahira sedang mendengarkan dongeng

Untuk yang mencari perpustakaan untuk anak-anak, bisa langsung datang ke Perpustakaan Umum kota Pekanbaru. Perpustakaan ini terletak di Jalan Dr. Sutomo No. 1 tepatnya di lantai 2. Keistimewaan perpustakaan ini adalah selain banyaknya buku-buku lokal maupun internasional, juga dilengkapi berbagai permainan edukatif, seperti puzzle, stacking cup, dan masih banyak lagi. Semua mainan disusun rapi berdasarkan klasifikasi usia. Untuk orang tua, jangan khawatir bosan, karena ada juga buku-buku untuk orang tua seperti buku Memasak, psikologi, dan lain-lain. Fasilitas lain yang ada di perpustakaan ini adalah ruangan yang luas, kamar mandi yang bersih, dan tentunya Pelayanan yang ramah.

TK Islam Terpadu Al Mahira foto bersama
TK Islam Terpadu Al Mahira foto bersama

#AyoMembaca #BukuPerpustakaanUmumKotaPekanbaru#DispusipPekanbaru #Dispusip #Pekanbaru #AyoKePerpustakaan
#AyoJagaArsip #TertibArsip #perpustakaan #pustaka #pustakawan #arsip#dokumen #library #librarian #book #archive #history
#bandarayamelayu #bandarserimelayu
#SalamLiterasi
#SalamSmart
BACA & PINJAM >>> GRATISSS
————————
Yuuuk kunjungi,..
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru
Jl. Dr. Sutomo No. 1 Pekanbaru.
Telpon : (0761) 859318
Email : bpadkotapekanbaru@gmail.com
Website : https://www.dispusip.pekanbaru.go.id
Twitter : https://www.twitter.com/DispusipPKU
Facebook : https://www.facebook.com/dispusip.pekanbaru
Instagram : https://www.instagram.com/dispusippku/
-SALAM SMART-

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.