Kunjungan Layanan Digital Perpustakaan Tenas Effendy Meningkat Selama Pandemi

oleh -1.212 views

Pekanbaru – Dimasa pandemi covid-19, kunjungan secara online (daring) di Perpustakaan Tenas Effendy yang dikelola oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru mengalami peningkatan.

Hal ini diungkapkan Kepala Dispusip Kota Pekanbaru, Ir. Hj. Nelfiyonna, M.Si saat menerima kunjungan kerja Komisi A Bagian Pemerintahan dan Hukum Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Payakumbuh, Rabu (15/9/2021). Ia menjelaskan selama awal pandemi perpustakaan sempat ditutup dan beberapa layanan seperti perpustakaan keliling (Pusteling) hingga Taman Bacaan Masyarakat (TBM) masih belum dibuka untuk beroperasi sehingga jumlah kunjungan pemustaka mengalami penurunan.

“Tercatat kunjungan mengalami peningkatan pada layanan digital di tahun 2021. Meski layanan baca ditempat sudah dibuka kembali dengan menerapkan pembatasan jumlah pengunjung dan menerapkan protokol kesehatan, namun memang belum seperti sebelumnya,” ungkap Nelfiyonna.

Berdasarkan data Dispusip Kota Pekanbaru, tercatat kunjungan non fisik meliputi aplikasi iPekanbaru, website, radio online, hingga inlislite sebanyak 129.916 kunjungan. Sementara pada kunjungan fisik sebanyak 5407 yang meliputi kunjungan pustaka umum, TBM, MPP maupun kunjungan lapas (non school).

“Layanan digital bisa menjadi alternatif kegiatan masyarakat selama pandemi Covid-19, baik dalam mencari buku, hiburan serta informasi mengenai literasi. Ditambah lagi, peningkatan ini juga dipengaruhi dengan adanya metode pembelajaran daring dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga perguruan tinggi,” jelasnya.

Selama kunjungan rombongan Wakil Ketua DPRD Wulan Denura, S.ST, Ketua Komisi A Drs. Sri Joko Purwanto dan anggota lainnya, Nelfiyonna memaparkan upaya Pemerintah Kota Pekanbaru berupaya meningkatkan minat baca melalui iPekanbaru. Dimana, terdapat lebih dari delapan ribu buku dari 12 perpustakaan digital yang secara efesien dan efektif menemani waktu belajar dirumah serta mengisi waktu luang dengan beragam koleksi buku bacaan bagi masyarakat.

“Bagaimana mendekatkan buku ke masyarakat dengan berbagai cara, salah satunya iPekanbaru yang bisa diunduh melalui google playstore di gawai masing-masing atau pc yang bisa diakses melalui https://ipekanbaru.moco.co.id/. Selain itu, kami juga melaksanakan kegiatan kreatif lainnya selama pandemi secara virtual, seperti korelasi, kemon, rubrik dan lainnya yang bertujuan meningkatkan minat baca sehingga ekosistem gemar membaca dapat terus meluas,” tutupnya.

About the author

Gambar Gravatar

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.