Kegiatan Pengurus Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia (FPSI) Kota Pekanbaru

oleh -5.553 views
Peserta Kegiatan Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia
Peserta Kegiatan Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia

Pekanbaru-Badan Perpustakaan dan Arsip (BPA) Kota Pekanbaru mendukung kegiatan pembetukan Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia untuk Kota Pekanbaru dengan memfasilitasi tempat kegiatan yang berlangsung di Aula lantai 3 gedung Badan Perpustakaan Arsip Kota Pekanbaru, Rabu (3/12).

Forum ini dibentuk sebagai wadah atau media komunikasi untuk perpustakaan sekolah dari berbagai tingkatan, Forum ini terbentuk karena adanya keinginan untuk memajukan perpustakaan-perpustakaan sekolah yang ada di kota Pekanbaru, serta mewujudkan Visi Misi walikota menjadikan kota Pekanbaru sebagai kota metropolitan yang madani.

Kegiatan Pengurus Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia di BPA Kota Pekanbaru
Kegiatan Pengurus Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia di BPA Kota Pekanbaru

Acara ini dibuka oleh sekretaris badan beserta kabid pembinaan perpustakaan BPA kota Pekanbaru.

Kepala BPA Kota Pekanbaru Ir.Hj.Nelfiyonna, M.Si mendukung penuh pembentukan forum ini untuk meningkatkan kemajuan perpustakaan sekolah yang dapat memiliki kualitas baik. Forum ini diketuai oleh kepala perpustakan Man 1 Agus Salim Tanjung yang dalam hal ini telah berhasil mewakili Kota Pekanbaru serta Provinsi Riau dalam kejuaraan Perpustakaan sekolah tingkat Nasional, maka dari itu diharapkan perpustakaan Man 1 dapat menjadi motivasi dan contoh untuk perpustakaan sekolah lain .

Peserta Kegiatan Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia
Peserta Kegiatan Forum Perpustakaan Sekolah Indonesia

“kami juga mengharapkan terbentuknya forum ini dapat dimanfaatkan sebagai wadah komunikasi antar perpustakaan sekolah di kota pekanbaru yang memiliki permasalahan-permasalahan mengenai perpustakaan, serta forum ini bertujuan mencapai perpustakaan yang sesuai standar Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, dan harapannya juga mendapatkan perhatian dari pemerintah “ ujarnya.

Dalam kegiatan ini turut hadir beberapa kepala perpustakaan sekolah dari tingkatan sd,smp dan sma se-kota pekanbaru sebagai perwakilan dalam forum ini. (BPA/A)

About the author

Gambar Gravatar

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.