PEKANBARU – Meningkatkan minat baca mau tidak mau sangat diperlukan saat ini. Maka, perpustakaan sebagai pusat informasi dan masyarakat yang membutuhkan informasi ini, ibarat dua mata uang yang saling berhubungan dan tidak bisa dipisahkan.
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru menyadari bahwa perpustakaan kini sangat dipengaruhi dengan perkembangan teknologi informasi, koleksi buku dan sumber informasi yang dapat diakses sangat cepat. Namun tidak bisa dipungkiri, minat baca masyarakat Indonesia saat ini masing kurang.
Langkah nyata Dispusip Kota Pekanbaru untuk mengembangkan perpustakaan di Kampung KB Kembang Serai, Kelurahan Melebung, Kecamatan Tenayan Raya merupakan wajah Kota Pekanbaru yang berada di areal paling luar berbatasan langsung dengan wilayah Kabupaten Siak dan Kabupaten Pelalawan.
Semangat dan antusias siswa dan masyarakat Melebung sebagai upaya peningkatan budaya baca dan memperluas wawasanlah yang melahirkan Perpustakaan Komunitas “Melebung Cerdas”. Hal ini sejalan dengan program Perpusnas menuju transformasi perpustakaan berbasis inklusi social untuk mensejehterakan masyarakat,
Bentuk preventif yang dilakukan ialah terus berinovasi dan mendorong berbagai pihak untuk mengembangkan perpustakaan. Kerjasama antara pihak hingga menambah kunjungan siswa dari PAUD hingga Perguruan Tinggi ke perpustakaan yang berada di Jalan Dr Sutomo Nomor 1 terus digalakan untuk memperkenalkan dan mengajak anak gemar membaca sejak dini.
Selain itu, Dispusip juga mengandeng berbagai komunitas, sebut saja Forum Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Pekanbaru, Duta Baca Kota Pekanbaru, Kampung Dongeng, GenBI, Forum Lingkar Pena, Akber Pekanbaru, Kongkow Nulis, serta pihak lainnya untuk jemput bola berbagai elemen masyarakat serta memberikan motivasi tentang semangat literasi.
Aksi jemput bola mengajak masyarakat menjadikan aktivitas membaca menjadi bagian dari keseharian juga dilakukan melalui mobil perpustakaan keliling atau disebut Pusteling. Setiap harinya empat armada berkeliling ke sekolah-sekolah, lapas, ruang terbuka hijau (RTH), Masjid Agung Annur Riau hingga CFD
Dengan adanya wabah covid 19 membuat aktivitas sehari-hari terganggu. Tak terkecuali dengan perpustakaan umum. Lantas apakah kegiatan membaca harus terhenti ? tentu tidak, Dispusip memiliki layanan yang bisa diakses melalui gawai, yakni iPekanbaru yang menampung bahan bacaan lebih dari delapan ribu judul buku popular sehingga mewujudkan Pekanbaru cerdas dengan gemar membaca tetap bisa terlaksana.
Berbagai upaya yang dilakukan baik untuk peningkatan itu membuahkan hasil, perpustakaan SMK Labor Pekanbaru berhasil menyabet juara 1 tingkat nasional. Dispusip Pekanbaru juga meraih Akreditasi A dari Perpusnas dalam Perhelatan Festival Literasi Kota Pekanbaru tahun 2019 lalu.
#AyoMembaca #BukuPerpustakaanUmumKotaPekanbaru #DispusipPekanbaru
#salamLiterasi #ayokeperpustakaan #Ayomembaca #perpustakaan #kearsipan
#budayabaca #perpussemakinbaik #mobilkelilingperpustakaan #Indonesia
#Dispusip #Pekanbaru #AyoKePerpustakaan #AyoJagaArsip #TertibArsip
#perpustakaan #pustaka #pustakawan #arsip #dokumen #library #librarian #book
#archive #history #bandarayamelayu #bandarserimelayu #BICorner
#SalamLiterasi #SalamSmart #Sinopsis #SinopsisBuku
BACA & PINJAM >>> GRATISSS
————————
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru
Jl. Dr. Sutomo No. 1 Pekanbaru.
Telpon : (0761) 859318
WA : 0813-7809-1515
Email : bpadkotapekanbaru@gmail.com
Website : https://www.dispusip.pekanbaru.go.id
Twitter : https://www.twitter.com/DispusipPKU
Facebook : https://www.facebook.com/dispusip.Pku
Instagram : https://www.instagram.com/dispusippku/
-SALAM SMART-