Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru mengikuti Magang Kearsipan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau.

oleh -2.504 views

Pekanbaru – Selasa, 18 September 2018 merupakan hari terakhir Magang Kearsipan yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DIPERSIP) Provinsi Riau. Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Bidang Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru (NURFASARY, S.Pd) beserta jajarannya, Pengelola Arsip di Unit Pengolah, dan Arsiparis dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Provinsi Riau. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, 17 September s/d Selasa 18 September 2018 yang bertempat di ruangan rapat Bidang Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DIPERSIP) Provinsi Riau.

magang arsip

Dalam kegiatan ini, setiap peserta diberikan pemahaman tentang arsip, mulai dari menciptakan arsip sesuai dengan Tata Naskah Dinas, mengolah arsip, pelaksanaan pemusnahan arsip sesuai dengan Jadwal Retensi Arsip (JRA), dan pembekalan terhadap pelaksanaan Audit Arsip Internal.

Adapun pemateri dalam kegiatan ini disampaikan oleh Arsiparis Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DIPERSIP) Provinsi Riau :
Senin, 17 September 2018 disampaikan oleh Ibu MINANG PUJI ASTUTI, dan Bapak RAMLI ARSYAD
Selasa, 18 September 2018 disampaikan oleh Bapak KHAIRIANSYAH, dan Bapak WINARNO.

Kepala Bidang Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DIPERSIP) Provinsi Riau (SRI MEKKA, S, SH., M.Si) menjelaskan, Maksud dan tujuan pelaksaan Magang Kearsipan ini adalah agar terciptanya Sumber Daya Manusia yang yang handal terhadap pemahaman arsip.

#arsip #sejarah #budaya #photography#videography #culture #pekanbaru#riau#pku #pkulover
#photooftheday #picture#heritage #history #like #me#galeri#gallery #foto #budayaindonesia #warisan
#warisanbudaya#bandarayamelayu#adaapadipekanbaru #yokkepekanbaru

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru
Jl. Dr. Sutomo No. 1 Pekanbaru.
Gallery Arsip DISPUSIP Pekanbaru
Ingin share Foto Pekanbaru Jadulmu?
Follow dan silahkan Tag Akun kami @arsip_pekanbaru atau email kami bidangkearsipan@gmail.com
———————
Yuuuk kunjungi,..
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru
Jl. Dr. Sutomo No. 1 Pekanbaru.
Telpon : (0761) 859318
Email : bpadkotapekanbaru@gmail.com
Website : https://www.bpa.pekanbaru.go.id
Twitter : https://www.twitter.com/DispusipPKU
Facebook : https://www.facebook.com/dispusip.pekanbaru
Instagram : https://www.instagram.com/dispusippku/
-SALAM SMART-

About the author

Gambar Gravatar

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.